ANATOMI DASAR

 ANATOMI DASAR
 
     Anatomi manusia adalah ilmu yang berhubungan dengan struktur tubuh manusia. Istilah anatomi berasal dari bahasa Yunani yang berarti "memotong". Sebagian besar istilah anatomi berasal dari bahasa Yunani atau Latin. Jadi ilmu anatomi mempelajari struktur tubuh manusia lapis demi lapis dengan cara menguraikan dan memotong bagian-bagiannya.
     Nomenciatur yang digunakan berbahasa latin, yang untuk pertama kali disepakati pada tahun 1895 di Basel, disebut Nomina Anatomica Baseli. Pada tahun 1935 disepakati Nomina Anatomica Jenai dan pada tahun 1980 diterbitkan Nomina Anatomica baru, yang merupakan "A Revision by the International Anatomical Nomenclatur Committee apporoved by the Elevent International Congress of Anatomists in Mexico, 1980.
Sebagai dasar untuk menentukan tempat dan arah dipakai SIKAP ANATOMI, yaitu suatu sikap yang berdiri tegak, kepala tegak, mata memandang lurus ke depan, kedua lengan bergantung bebas ke bawah dan berada disamping tubuh dengan telapak tangan membuka ke arah depan, dan kedua tungkai berdiri lurus serta sejajar dengan kedua kaki sejajar ke depan.

TERMINOLOGI
     Ada beberapa kata Latin yang penting dan sering dipakai:
A.  Kata sifat yang menyatakan bidang:
  1. Medianus, bidang yang membagi tubuh menjadi 2 bagian kiri kanan yang simetris.
  2. Paramedianus, bidang yang berada di samping dan sejajar dengan bidang medianus.
  3. Sagitalis, setiap bidang yang sejajar dengan bidang medianus
  4. Frontalis, bidang yang tegak lurus pada bidang sagitalis, sejajar dengan permukaan perut
  5. Transversalis, bidang yang melintang tegak lurus pada arah memanjang tubuh.
B.  Kata sifat yang menyatakan arah:
  1.  Medialis = lebih dekat pada  garis tengah badan.
  2. Lateralis = lebih jauh dari garis tengah badan.
  3. Ventralis = lebih ke depan / bagian depan.
  4. Dorsalis = lebih ke belakang /  bagian belakang.
  5. Kranialis =  lebih dekat / berhubungan dengan kepala.
  6. Kaudalis = lebih dekat / berhubungan dengan ekor.
  7. Longitudinalis = ke arah ukuran panjang.
  8. Proximalis = lebih dekat ke pangkal.
  9. Distalis = lebih dekat ke ujung.
  10. Volaris = searah telapak tangan.
  11. Plantaris = searah telapak kaki.
  12. Ulnaris = ke arah ulna.
  13. Radialis = ke arah radius.
  14. Rostralis = ke arah moncong.
C. Kata benda yang menyatakan bangunan menonjol:
  1. Processus = nama umum untuk tonjolan
  2. Spina = tonjolan yang tajam
  3. Tuber = benjolan bulat
  4. Tuberculum = benjolan bulat yang kecil
  5. Krista = tepi yang bergerigi
  6. Pekton = bagian pinggir yang menonjol
  7. Kondilus = tonjolan bulat di ujung tulang
  8. Cornu = tanduk
  9. Linea = garis
D. Kata benda yang menyatakan bangunan melengkung:
  1. Fossa = lekuk tulang yang luas pada permukaan tulang
  2. Fossula = lekuk tulang yang kecil pada permukaan tulang
  3. Fovea = lekuk tulang yang agak rata
  4. Foveola = lekuk kecil yang agak rata pada tulang
  5. Sulkus = alur/celah yang memanjang terdapat pada tulang
  6. Insisura = takik berbentuk huruf V
E. Kata benda yang menyatakan lubang, saluran, ruangan:
  1. Foramen = lubang
  2. Fissura = celah atau retak
  3. Apertura = pintu atau bolongan
  4. Kanalis = lubang berbentuk saluran
  5. Duktus = pembuluh
  6. Meatus = liang atau pintu saluran
  7. Kavum = rongga
  8. Sellula = ruang kecil berisi udara
 F. Istilah penting lainnya:
  1. Dekstra = bagian kanan
  2. Sinistra = bagian kiri
  3. Magna = besar
  4. Minima = kecil
  5. Breve = pendek
  6. Longus = panjang
  7. Eksternus = bagian luar
  8. Internus = bagian dalam
  9. Superfisial = sebelah luar
  10. Profunda = sebelah dalam
  11. Kaput = kepala
  12. Kauda = ekor
  13. Ekstremitas = anggota gerak
  14. Trunkus = batang badan
  15. Kolum leher
  16. Korpus = badan
  17. Toraks = rongga dada
  18. Abdomen = rongga perut
  19. Pelvis = rongga panggul
  20. Brakhium = lengan atas
  21. Ante brakhi = lengan bawah
  22. Manus = tangan
  23. Volarmanus = telapak tangan
  24. Pedis = kaki
  25. Planta pedis = telapak kaki
  26. Femoris = tungkai atas
  27. Kruris = tungkai bawah
  28. Falangus = jari-jari / ruas jari
  29. Rekta = lurus
  30. Obligus = miring.

    Komentar

    Postingan populer dari blog ini

    Standar Diagnosis Keperawatan Indonesia

    STRUKTUR ANATOMI TUBUH MANUSIA